Fitur Nirkabel

Bab ini menjelaskan cara melakukan streaming atau operasi lain melalui sambungan Bluetooth® atau Wi-Fi.

Perhatian

  • Penting

  • Perhatikan bahwa Canon tidak bertanggung jawab atas segala kerugian atau kerusakan yang diakibatkan oleh kesalahan pengaturan komunikasi nirkabel ketika menggunakan kamera. Selain itu, Canon tidak bertanggung jawab atas kerugian atau kerusakan lain yang disebabkan oleh penggunaan kamera.

    Saat menggunakan fungsi komunikasi nirkabel, ambil tindakan pengamanan sesuai dengan risiko dan kebijakan Anda sendiri. Canon tidak bertanggung jawab atas segala kehilangan atau kerusakan yang disebabkan oleh akses tidak sah atau celah keamanan lainnya.