Fungsi Tombol Rana untuk Film

Anda dapat mengeset fungsi yang dijalankan dengan menekan tombol rana setengah atau sepenuhnya selama perekaman film.

Perhatian

  • Dalam perekaman film, pengaturan [Fungsi tombol rana untuk film] akan menimpa fungsi apa pun yang ditentukan untuk tombol rana dalam [Fungsi Kustom6: Kontrol Kustom].
  1. Pilih [Pengaturan: Fungsi tombol rana untuk film].

  2. Pilih item.

    • Tekan separuh

      Tentukan fungsi yang dijalankan dengan menekan tombol rana setengah.

    • Tekan seluruh

      Tentukan fungsi yang dijalankan dengan menekan tombol rana sepenuhnya.

    Dengan [Tekan seluruh] diset ke [Mul/htkn prkm flm], Anda dapat memulai/menghentikan perekaman film tidak hanya dengan menekan tombol perekaman film, tetapi juga dengan menekan tombol rana sepenuhnya, atau menggunakan Sakelar Remote RS-80N3 atau Remote Control Timer TC-80N3 (keduanya dijual terpisah).